LANAL BENGKULU MELAKSANAKAN PAM LEBARAN DAN SIAGA SAR DI OBYEK WISATA PANTAI PANJANG BENGKULU

        Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bengkulu, bersama Instansi terkait di Wilayah Bengkulu, melaksanakan pengamanan dan siaga SAR Hari Raya Idul Fitri 1436 H. Pengamanan tersebut dimulai H-3 S.d H+7 lebaran tahun 2015. Menempatkan personel di beberapa Posko sepanjang jalur mudik arah keluar dan masuk wilayah Provinsi Bengkulu, khususnya didaerah rawan kecelakaan laut dan rawa kejahatan serta tempat wisata dikawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu.
           Danlanal Bengkulu Letkol Laut (P) Amrin Rosihan Hendrotomo, S.E menyampaikan hasil rapat bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Bengkulu. Pada hari selasa tanggal 14 Juli 2015 telah mendirikan tenda pasukan sebagai Posko dan menempatkan personel Lanal untuk melaksanakan pengamanan dan siaga SAR di kawasan Pantai Panjang Bengkulu. Lanal Bengkulu juga menyiapkan perlengkapan SAR seperti sekoci karet lengkap dengan motor temple dan alat pelampung serta menyiapkan kapal patrol KAL Ratu Samban, Patkamla Pulau Baai, untuk mendukung operasi pengamanan dan SAR di wilayah Provinsi Bengkulu. Danlanal berharap kepada seluruh personel yang bertugas melaksanakan pengamanan dan SAR lebaran agar melaksanakan tugas ini dengan baik, pengamanan yang kita laksanakan dikawasan Pantai Panjang ini tidaklah mudah karena pengunjung akan membludak, ini adalah tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan kepada kita, Danlanal berpesan tingkatkan kewaspadaan setiap personel yang bertugas, untuk pengawak sekoci pastikan sekoci selalu dalam keadaan siap setiap saat, jangan sampai kita terlambat, karena Lanal Bengkulu adalah leading sektor dibidang keamanan maritim, jangan menganggap tugas ini adalah hal yang biasa, mari kita aksanakan tugas ini dengan ikhlas berikan yang terbaik dalam pelaksanaan pengamanan Hari Raya Lebaran1436 H. Alkhamdulillah dalam pelaksanaan pengamanan H-3 S.d H+7 berjalan aman dan lancar tanpa ada kejadian yang menonjol.//Pen Lanal Bengkulu.