RAPAT ANGGOTA TAHUNAN ( RAT ) PRIMKOPAL LANAL BENGKULU TAHUN 2011

Bengkulu 03 Maret 2011- Pukul 08.30 – 14.30 Wib telah dilaksanakan kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primkopal Lanal Bengkulu Tahun 2011 di Aula Yos Sudarso yang diikuti oleh seluruh Anggota Lanal Bengkulu yang juga termasuk dalam keanggotaan koperasi, rapat tersebut dibuka oleh Komandan Lanal Bengkulu Letkol Laut (P) Dery Triesananto Suhendi.
hadir dalam acara tersebut Kepada Dinas Koperasi Pemerintah Kota Bengkulu yang diwakili oleh Wakil Kadis Koperasi Kota Bengkulu. Kegiatan RAT dalam system perkoperasian merupakan hal yang harus dilaksanakan mengingat dalam rapat tersebut para anggota koperasi akan menentukan dan memilih kebijakan keorganisasian yang baru dan memberikan nilai plus terhadap perkembangan lebih maju koperasi khususnya Primkopal Lanal Bengkulu, hal tersebut terlihat saat Kaprimkopal Lanal Bengkulu Sarkasi, SH ketika menyampaikan laporan pertanggungjawaban koperasi selama periode 2009-2010 para anggota RAT yang hadir antusias anggota Lanal Bengkulu yang tergabung dalam keanggotaan koperasi hikmat mengikuti kegiatana RAT tahun 2011 dengan penuh seksama dan hikmat.

Dalam kegiatan tersebut wakil Kadis Koperasi yang turut menyaksikan jalannya RAT tahun 2011 Primkopal Lanal Bengkulu memberikan sambutan dan aplus yang baik karena Pimkopal Lanal Bengkulu dibawah pembinaan Danlanal semakin baik dan dewasa dalam menjalankan roda usaha bersama menuju koperasi yang berkualitas dan berdaya saing positif, sehingga menunjang terhadap kesejahteraan anggotanya semakin lebih baik dan meningkat. Melalui RAT ini menurut Wakadis Koperasi Kota Bengkulu akan menentukan arah dan tujuan sebenarnya Koperasi dalam organisasi maupun dalam pergerakan usahanya.

Pada kesempatan tersebut Wakadis Koperasi Kota Bengkulu juga menyerahkan secara simbolis SHU yang dimiliki oleh para anggota Primkopal Lanal Bengkulu.
Hasil RAT tahun 2011 terpilih sebagai Kaprimkopal periode 2011-2012 adalah Letda Laut (T) Kasmani NRP. 18999/P, yang keseharian menjabat Dansatma Lanal Bengkulu. Diharapkan dengan telah terpilihnya Kaprinkopal yang baru, organisasi Primkopal Lanal Bengkulu semakin baik dan berkembang maju sehingga dalam pelaksanaan kegiatan usaha koperasi berjalan dengan baik dan lancar.( Pasintel )