JALASENASTRI CABANG-4 KORCAB II DAERAH JALASENASTRI ARMADA BARAT RAYAKAN HUT KE-68 JALASENASTRI TAHUN 2014

    Dalam rangka memeriahkan HUT ke-68 Jalasenastri tahun 2014, Pengurus Jalasenastri Cabang 4 Korcab II Daerah Jalasenastri Armada Barat (DJAB) menggelar berbagai perlombaan bagi anggotanya, ibu-ibu Jalasenastri Lanal Bengkulu. Perlombaan tahun ini terdiri dari lomba Masak Nasi Goreng, Merias Wajah Tanpa Kaca, Senam Aerobik, dan Karaoke Dangdut. Selain perlombaan juga dilaksanakan penyerahan tali asih berupa Bantuan Sosial kepada warakawuri dan anak-anak berkebutuhan khusus, Bantuan Pendidikan kepada TK Hang Tuah Lanal Bengkulu serta ziarah ke Taman Makam Pahlawan Balai Buntar Bengkulu. Rangkaian kegiatan diakhiri dengan Acara Puncak HUT ke-68 Jalasenastri yang diselenggarakan tanggal 27 Agustus 2014 bertempat di aula Yos Sudarso, Mako Lanal Bengkulu yang dihadiri Ketua dan perwakilan pengurus organisasi-organisasi wanita di Provinsi Bengkulu seperti PKK Provinsi dan PKK Kota Bengkulu, Bhayangkari Daerah Bengkulu, Persit Kartika Candrakirana Korem 041/Garuda Emas dan Kodim 0407/Kota, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Bengkulu, Badan Kontak Organisasi Wanita (BKOW) Bengkulu serta Dharma Wanita Provinsi dan Kota Bengkulu.
       HUT ke-68 Jalasenastri Tahun ini memiliki Tema “Dengan Semangat Kebersamaan, Jalasenastri Bertekad Meningkatkan Kepedulian Sosial, Pendidikan dan Kesehatan Guna Mewujudkan Kesejahteraan Prajurit TNI Angkatan Laut beserta Keluarganya”. Tema ini dicetak pada spanduk yang dipasang diatas serangkaian miniatur taman yang bukan hanya indah tetapi cukup istimewa karena merupakan hasil karya anggota Satma Lanal Bengkulu sendiri yang teknik pembuatan dan pemilihan tanamannya diajarkan langsung oleh Danlanal Bengkulu.
         Acara Puncak HUT ke-68 Jalasenastri diisi serangkaian acara menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Hymne Jalasenastri, pemutaran film kilas balik sejarah berdirinya organisasi Jalasenastri, pembacaan sambutan Ketua Umum Jalasenastri Ny. Penny Marsetio oleh Ketua Cabang 4 Korcab II DJAB, pembacaan sambutan Pembina Umum Jalasenastri Laksamana TNI DR. Marsetio oleh Danlanal Bengkulu dan menyanyikan Mars Jalasenastri yang dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Danlanal Bengkulu Letkol Laut (P) Amrin Rosihan Hendrotomo, SE. selaku Pembina Jalasenastri Cabang 4 Korcab II DJAB didampingi oleh Ketua Jalasenastri Cabang 4 Korcab II DJAB Ny. Pungky Amrin R.H, yang diberikan kepada anggota Jalasenastri termuda Ny Kristi Dwi Pratiwi Sutarmandi. Acara Puncak ini juga dimeriahkan dengan penampilan tari dan puisi dari siswi-siswi TK Hang Tuah dan atraksi kulintang dari ibu-ibu anggota Jalasenastri Cabang 4 Korcab II DJAB. Acara diakhiri dengan penyerahan hadiah perlombaan Masak Nasi Goreng, Merias Tanpa Kaca, Senam Aerobik dan Karaoke Dangdut serta ramah tamah dan makan siang bersama.