Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Bengkulu Letkol Laut (P) Amrin Rosihan Hendrotomo bersama dengan Komandan Korem 041/Garuda Emas Bengkulu, dan Komandan Kodim 0407 Kota Bengkulu, menyambut kedatangan Komandan Kodiklat TNI Mayor Jendral TNI (Mar) I Wayan Mendra dan rombongan, Rabu tanggal 9 September 2014 di Bandara Fatmawati Sukarno Bengkulu.
Kedatangan Komandan Kodiklat TNI di Bengkulu, adalah untuk menghadiri acara Latihan Kesiapsiagaan Operasional Kodam II/Sriwijaya dalam kapasitasnya sebagai Direktur Latihan pada Latihan Penanggulangan Bencana Alam tahun 2014 yang kali ini dipusatkan di Provinsi Bengkulu. Latihan tersebut rencananya akan digelar selama dua hari mulai tanggal 11 s/d 12 september 2014 dengan centra kegiatan di komplek STQ, Kelurahan Air Sebakul, Kecamatan Selebar Kota Bengklulu.