KESENIAN KULINTANG GITA JALA PUSPA JALASENASTRI LANAL BENGKULU TAMPIL PADA PUNCAK ACARA HARI KARTINI 2013

Bengkulu 21 April 213 - Peringatan Hari Kartini 2013 harus dijadikan momentum penting seluruh elemen negara dan masyarakat untuk menanamkan dan mengimplementasikan kebhinekaan di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Pukul 09.00 WIB bertempat di Gedung Serba Guna Provinsi Bengkulu telah dilaksanakan peringatan hari Kartini dengan tema “Mewujudkan perempuan yang cerdas berprestasi dan berdedikasi”. Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Bengkulu beserta ibu, Sekdaprov beserta ibu, Kapolda beserta ibu, Danlanal beserta ibu, Danrem 041/Gamas diwakilikan oleh Kasipers Korem beserta ibu, Ibu Danrem serta ibu-ibu pengurus BKOW, dan ibu-ibu ketua dan anggota organisasi wanita Bengkulu.
Dalam meramaikan kegiatan tersebut Lanal Bengkulu menampilkan kesenian kulintang Gita Jala Puspa. Ibu –ibu Jalasenastri menunjukan kemahiran dan kepiawaiannya dalam memainkan alat musik tradisional dari Minahasa Propinsi Sulawesi Utara tersebut, penampilannya yang memukau menambah meriahnya acara puncak peringatan hari Kartini tahun 2013, lantang suara yang dipadukan dengan iringan suara kulintang sangat merdu terdengarm hingga hadirin yang hadir memberikan aplus tepuk tangan meriah tanda ikut menikmati alunan kulintang yang baru saja dimainkan Ibu-ibu Jalasenastri Lanal Bengkulu. Merupakan salah satu bentuk dari emansipasi wanita dalam mengekspresikan diri melalui bidang seni, seperti yang dilakukan oleh ibu-ibu Jalasenastri Lanal Bengkulu menurut Ibu Ketua GKOW ketika memberikan suport dan ucapan terimakasih kepada Ketua Jalasenastri Lanal Bengkulu disela-sela acara tersebut.// Pen Lanal Bengkulu