Pada hari sabtu tanggal 26 Mei 2012 bertempat di Aula Yos Sudarso Mako Lanal Bengkulu, Komandan Lanal Bengkulu Letkol laut (P) Gandawilaga yang diwakili oleh Pasops Lanal Bengkulu Kapten Laut (P) Ridwansyah, menerima kunjungan Mahasiswa dari Universitas Bengkulu semester 2 jurusan fisipol yang berjumlah 40 orang, 2 dosen pendamping dan Dekan kemahasiswaan UNIB Drs. Lamhir Sam Sinaga Msi.
Pada Kunjungan tersebut para Mahasiswa menerima Kuliah umum dari Komandan Lanal Bengkulu Letkol Laut(P) Gandawilaga yang diwakili oleh Pasops Kapten Laut(P) Ridwansyah tentang sejarah TNI AL, Peranan dan perkembangan TNI AL pada masa kini dan yang akan datang. Sementara Drs. Lamhir Sam Sinaga, Msi dalam sambutanya menyampaikan terimakasih yang sebesar- besarnya kepada Komandan Lanal Bengkulu yang telah memberikan kuliah umum kepada siswanya sehingga diharapkan para Mahasiswa mempunyai rasa bela negara yang tinggi dan cinta kepada tanah airnya .
Selesai menerima kuliah umum, para Mahasiswa di ajak ke Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu untuk diperkenalkan kepada salah satu sarana Patroli yang dimiliki oleh Lanal Bengkulu yaitu KAL Ratu Samban dan sekaligus melaksanakan wisata laut joy Sailing mengelilingi Pulau Tikus .