LANAL BENGKULU MELATIH KEGIATAN MOS DI SMUN PLUS 7 BENGKULU

Bengkulu.010710 - Lanal Bengkulu melatih Kegiatan MOS (Masa Orientasi Siswa) SMUN PLUS 7 Bengkulu. Pada kegiatan MOS ini diberikan pembekalan Disiplin, PBB dan Etika. SMUN PLUS 7 Bengkulu terletak di Jalan Jenggalu Lingkar Barat Bengkulu mengadakan seleksi penerimaan siswa melalui jalur tes dan prestasi dari sekitar 700 calon siswa yang mendaftar hanya dibuka untuk 4 kelas.

Diharapkan dari kegiatan MOS yang melibatkan instruktur dari personil Lanal Bengkulu, siswa yang mempunyai nilai plus tersebut mempunyai disiplin, semangat dan mempunyai rasa nasionalisme cinta tanah air, demikian yang diharapkan orang tua murid dan guru.

Kegiatan yang sudah berjalan sepekan dimulai pada tanggal 21 Juni 2010 dengan pelatih/instruktur Pelda Harun (Danposal Pulau Enggano), Serma Susmoyo dan Koptu Terin (keduanya anggota Denpomal Lanal Bengkulu). Kemarin (300610) Danlanal Bengkulu yang diwakili Pasops Lanal bengkulu Kapten Laut (P) Zul Fahmi memberikan pembekalan terhadap para siswa plus. Terlihat siswa antusias dengan materi yang diberikan instruktur Kapten Zul. Adapun materi yang disampaikan adalah kebanggaan pada kemampuan diri sendiri, disiplin, semangat dan ditekankan untuk cinta tanah air. Pada kesempatan memberikan materi Kapten Zul mengingatkan kepada para siswa untuk menjauhi NARKOBA, mengisi dengan hal-hal yang positif untuk ikut dalam organisasi sebagai bekal dan melatih diri menjadi seorang pemimpin. Juga diingatkan dengan teknologi internet yang marak dengan pemberitaan negatif agar digunakan untuk hal-hal yang positif.